Di artikel ini kami akan membagikan informasi terkati jadwal tayang film Hati Suhita 2023 di bioskop. Film ini menceritakan tentang kisah cinta antara Gus Biru dan Suhita yang diadaptasi dari novel terkenal.
Sebelum diangkat menjadi sebuah film, Hati Suhita telah menjadi sebuah novel best seller di Indonesia dengan peminat yang sangat banyak. Oleh karena banyak yang suka membaca novel tersebut maka diangkatlah menjadi sebuah film yang akan tayang di tahun 2023 ini.
Untuk kalian yang penasaran dan ingin tahu jadwal tayang film Hati Suhita di bioskop, silahkan simak terus artikel ini sampai akhir. Agar kalian tidak kelewatan film yang seru satu ini.
Jadwal Tayang Film Hati Suhita
Hati Suhita sudah menarik perhatian warganet nampak dari teaser poster yang telah di upload oleh Star Vision Plus di hari Kamis, 9 Februari 2023 yang lalu.
Hal ini juga nampak dari media sosial, terutama TikTok yang mulai bermunculan potongan video teasernya.
Lewat akun resmi film Hati Suhita dan rumah produksi @starvisionplus sudah merilis jadwal tayang film yang telah banyak orang nantikan tersebut.
Film ini mengisahkan tentang perjuangan lahir batin Suhita yang di uji untuk memperoleh balasan cinta dari Gus Biru (suaminya sendiri).
Film Hati Suhita akan tayang pada tanggal 25 Mei 2023 di semua bioskop Indonesia. Hati Suhita adalah film yang di angkat dari novel karya Khilma Anis yang berjudul sama.
Film ini akan diperankan oleh sederet artis terkenal seperti Omar Daniel, Nadya Arina, sampai Anggika Bolsterli. Penentuan para tokoh populer tersebut seolah memberi garansi bahwa film akan menarik sekali.
Di film ini, Omar Danial memerankan tokoh Gus Biru yang merupakan anak pengasuh Pesantren Al-Anwar atau suami dari Alina Suhita.
Berikut adalah daftar pemerannya:
- Nadya Arina : sebagai Alina Suhita
- Omar Daniel : sebagai Gus Birru
- Anggika Bolsterli : sebagai Rengganis
- Ibrahim Risyad : sebagai Kang Dharma
- Wafda Saifan Lubis : sebagai Arya
- Desy Ratnasari : sebagai Ummik Gus Birru
- David Chalik : sebagai Abah Gus Biru
- Devina Aureel : sebagai Aruna
Sebelum melihat tayangan film Hati Suhita, kamu bisa spill sedikit cerita di film tersebut melalui sinopsis yang akan saya bagikan di bawah ini.
Sinopsis Film Hati Suhita
Film Hati Suhita menceritakan mengenai romansa kehidupan dari Gus Biru. Beliau adalah anak laki-laki dari seorang kiai yang mana harus menikahi wanita pilihan orang tuanya yakni Alina Suhita.
Tetapi masalah muncul pada saat ia menikah. Gus Biru ternyata telah memiliki kekasih dan idaman hatinya sendiri.
Gus Biru sudah mempunyai pasangan idamannya sendiri. Tetapi karena alasan orang tuanya, ia tak bisa menikahi wanita pujaannya tersebut.
Perempuan yang jadi idaman hati Gus Biru bernama Rengganis. Cerita romansa ini makin seru, karena Gus Biru berjanji tak akan menyentuh istrinya, Alina Suhita.
Sehingga, rilisnya poster film Hati Suhita menjadikan warganet membanjiri kolom komentar dari unggahan Star Vision Plus tersebut.
Ada banyak warganet yang tidak sabar menantikan tayangnya film yang diperankan oleh sejumlah artis populer tersebut.
Akhir Kata
Itu tadi informasi yang dapat kami bagikan terkait jadwal tayang film Hati Suhita di bioskop Indonesia. Catat tanggalnya dan jangan sampai kelewatan ya.