Cara Daftar DTKS Online 2021 Lewat HP

2 min read

Cara Daftar DTKS Online 2021 Lewat HP

Untuk anda yang ingin mendaftar DTKS tetapi tidak tahu caranya, tenang saja. Anda tidak perlu merasa khawatir, karena pada artikel atau kesempatan kali ini kami akan memberitahu anda sebuah informasi tentang Cara Daftar DTKS Online 2021 Lewat Hp. Jika anda penasaran dan ingin mengetahui caranya, silahkan simak artikel ini sampai habis dengan cermat untuk mengetahuinya.

Pemerintah memberikan berbagai macam bantuan kepada masyarkatnya yang memang benar – benar kurang mampu. Bantuan sosial yang di maksud oleh website Blog Militer adalah seperti Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS), Bantuan Langsung Tunai (BLT) untuk anak sekolah di Indonesia, dan Program Keluarga Harapan (PKH).

Namun, untuk mendapatkan bantuan sosial tersebut tidaklah mudah. Syaratnya, anda harus sudah terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Adanya syarat yang diterapkan tersebut bukan untuk menyulitkan penerima, tetapi agar pemerintah dapat memastikan bahwa penerima bantuan tersebut sesuai data.

Penerima Bantuan Sosial

Dalam kondisi pandemic seperti saat ini, tentu banyak orang yang tidak bekerja. Padahal kita selalu membutuhkan uang untuk memenuhi kebutuhan kita sehari – hari. Bahkan pepatah mengatakan bahwa uang memang bukan segalanya, namun segalanya membutuhkan uang.

Nyatanya pepatah tersebut memang benar. Orang – orang yang tidak bekerja membutuhkan bantuan pemerintah. Apalagi untuk yang sudah berkeluarga, membutuhkan bantuan sosial untuk memenuhi kebutuhan keluarganya dan menyekolahkan anak – anaknya.

Seperti yang sudah kami sampaikan diatas, anda bisa menerima bantuan sosial dari pemerintah jika keluarga anda terdaftar di Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS).

Baca Juga : Cara mengetahui michat kita Diblokir

Cara Cek Daftar Penerima Bansos

Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) memiliki fungsi utama untuk mengolah dan memuat data penerima bantuan sosial (bansos) terbaru. Tetapi tidak semua orang tahu cara mengecek data bansos tersebut.

Sebelum kami memberitahu anda cara daftar DTKS online 2021 lewat Hp, kami akan terlebih dahulu memberitahu anda cara dan langkah untuk cek daftar penerima bansos berikut ini.

  1. Pertama, silahkan anda mengunjungi situs cekbansos.kemensos.go.id.
  2. Kemudian, anda perlu memilih provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, dan juga nama desa yang anda tinggali setelah membuka situs tersebut.
  3. Selanjutnya, ketikkan nama lengkap anda yang sesuai dengan KTP anda, lalu masukkan 4 huruf kode pada kotak kode yang tersedia.
  4. Anda bisa menekan kotak kode untuk mendapatkan kode baru apabila kode yang pertama tidak terlihat jelas.
  5. Jika sudah, silahkan klik tombol cari.
  6. Terakhir, sistem akan mencocokan Nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM) dan memastikan apakah anda termasuk penerima bansos atau tidak.

Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dietapkan setiap bulannya untuk mengakomondasi bantuan sosial masyarakat melalui sistem tersebut. Fungsi lain dari DTKS yaitu untuk meningkatkan penyaluran bantuan sosial untuk seluruh masyarakat di Indonesia.

Cara Daftar DTKS Online 2021 Lewat Hp

Syarat untuk mendapatkan bantuan sosial memang jika keluarga anda sudah terdaftar di DKTS. Namun jika ada keluarga yang belum terdaftar, tenang saja. Anda tidak perlu merasa bingung dan khawatir, karena anda bisa melakukan pendaftaran pribadi secara online hanya dengan menggunakan Hp.

Langsung saja, cara daftar DTKS online 2021 lewat Hp akan kami sampaikan untuk anda berikut ini.

  1. Pastikan bahwa anda sudah mengunduh aplikasi Cek Bansos, Jika anda belum memiliki, anda bisa mengunduhnya sekarang juga melalui Google Play Store dengan mengetikkan “Cek Bansos” pada kolom yang tersedia.
  2. Kemudian lakukan registrasi dengan memasukkan NIK, KTP, dan juga KK agar anda dapat mengakses layanan menu pada aplikasi tersebut.
  3. Untuk mendapatkan bantuan sosial, anda perlu memilih menu daftar usulan untuk mendaftarkan diri atau keluarga anda.
  4. Setelah itu, klik “Tambah Usulan” dan silahkan tunggu hingga sistem mencocokkan data diri anda sesuai data di DTKS.

Baca Juga : Cara agar pemilik wifi tidak bisa melihat history dari penggunanya di Android

Akhir Kata

Nah itu dia cara daftar DTKS online 2021 lewat Hp yang bisa kami sampaikan untuk anda. Semoga apa yang kami sampaikan untuk anda dapat membantu dan bermanfaat untuk anda.